6 manfaat madu bagi kesehatan kulit
6 Manfaat madu bagi kesehatan kulit
Tahukah anda manfaat dari madu bagi kesehatan kulit?Sebagaimana mana kita tahu madu merupakan zat alami yang dihasilkan dari hewan lebah. Madu memiliki banyak manfaat terutama bagi tubuh manusia, khususnya dalam hal ini adalah kulit manusia. Terkadang rutinitas dan kesibukan kita sehari - hari membuat bagian tubuh kulit ini jarang tersentuh. Andaikata tersentuhpun umumnya kita lebih memilih produk - produk kimiawi.
Namun jangan salah madu alami ini khasiatnya jauh lebih efektif dan
lebih baik bagi kulit karena sifatnya alami tanpa ada campuran bahan -
bahan kimia. Dan pada kesempatan kali ini PalingMales.com akan berbagi
informasi tentang khasiat madu ini bagi kesehatan kulit kita. Berikut
ulasan selengkapnya :
1. Mencegah Jerawat
Kandungan antioksidan madu ternyata mampu melawan dan mencegah munculnya
bakteri jerawat sering muncul di wajah kita. Karena pada dasarnya yang
namanya jerawat dalam bentuk apapun dapat merusak penampilan maka
gunakanlah campuran madu ini dengan jeruk nipis sebagai masker alami.
Sehingga kulit wajah anda akan terbebas dari jerawat.
2. Mencerahkan Kulit
Selain mencegah jerawat, madu juga berkhasiat dalam mencerahkan kulit
kita. Kandungan vitamni C dalam madu berperan sebagai bahan pemutih
kulit alami. Tentunya pengunaan masker madu secara berkala juga dapat
mengurangi noda hitam akibat sel sel kulit mati maupun bekas paparan
sinar matahari. . Teteskan madu dan ratakan pada kulit anda selanjutnya
bersihkan dengan air bersih.
3. Melembutkan dan Melembabkan kulit
Jika kulit sudah cerah tentunya kandungan dalam madu ini juga akan
membuat halus dan lembab kulit tubuh kita. Jadi jika anda memiliki kulit
yang terasa kasar maka akan berkurang dengan menggunakan madu sebagai
bahan perawatan alami.
4. Mencegah Penuaan Dini
Kulit keriput, timbul garis garis, dan berbagai tanda tanda penuaan
lainnya dapat di atasi juga dengan madu. Cara simple dengan memberikan
kulit beberapa tetes madu dan jeruk nipis saja, dapat membuat kulit
menjadi lebih awet muda.
5. Membantu penyembuhan Dan Menghilangkan Bekas Luka
Manfaat madu untuk kulit manusia juga berlaku sebagai penyembuh luka,
luka luka kecil pada kulit seperti jerawat yang membuat kulit menjadi
memar dan lecet dapat di atasi dengan madu. Cukup oleskan madu pada
bagian yang luka, maka perlahan luka tersebut segera teratasi dan
bekasnyapun akan menghilang karena madu memiliki kandungan anti bakteri
yang efektif menyembuhkan luka kulit.
6. Memerahkan Bibir
Khususnya bagi para wanita. Bibir merah nan mempesona tentu saja menjadi
idaman. Dan madu merupakan bahan alami pemerah bibir yang sangat
efektif. Penggunaannya sangat mudah, hanya menempelkan madu pada bagian
bibir secara merata saja secara rutin sebelum tidur, maka bibir akan
merah.
Nah itu adalah 6 manfaat madu bagi kulit tubuh manusia. Dalam upaya
menjaga kesehatan memang membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Namun
dengan bahan alami seperti madu yang mana harga terjangkau, kita bisa
merawat dan menjaga tubuh kita khususnya bagian kulit. Sekian dan semoga
informasi ini bermanfaat.Terimakasih
0 komentar: